Pages
▼
Monday, December 20, 2010
Available Now: Foursquare With Photo And Comment Check-in Support
setelah sempat bocor beberapa hari yang lalu akhirnya foursquare memajukan rencana tambahan fitur baru berupa tambahan foto dan komentar pada check-in yang kita lakukan menggunakan foursquare. hari ini foursquare meluncurkan fitur baru ini di versi web dan aplikasi terutama aplikasi iphone dan menyusul android minggu ini juga. sedangkan buat pengguna blackberry harus bersabar karena baru bulan januari 2011 tersedia aplikasi versi baru dengan tambahan fitur ini.
fitur baru foto dan komentar ini menambah foursquare tak lagi jejaring sosial berbagai lokasi tetapi lebih mendekatkan antar pengguna yang melakukan cek in yang sama, ini mirip dengan tagging foto di facebook atau mention di twitter. antar pengguna juga dapat memberikan komentar atas cek in dan foto yang diupload saat cek in. tampilan baru di versi terbaru foursquare for iphone v.2.2 selain memudahkan untuk upload foto dan memberikan komentar juga fitur push notification apabila ada yang memberikan komentar di cek in kita. selain upload foto dan komentar ada juga halaman history lengkap dengan foto dan komentar yang ada di situ.
fitur upload foto di foursquare ini adalah hasil kejasama dengan layanan lain yang udah ternama seperti "instagram" yang digunakan di iphone, kemudian foto-foto dari layanan food photo dari "foodspotting" dan layanan "picplz" yang sudah biasa digunakan pengguna iphone dan android. rencana berikutnya foto dan komentar tersebut dapat terintegrasikan dengan layanan foto di facebook maupun di flickr buat arsip foto-nya.
dan buat yang belum menggunakan iphone saat ini foto dan komentar yang ada sudah dapat dilihat di versi web foursquare meskipun belum dapat upload foto secara langsung. komenntar cek in dapat ditambahkan dengan klik logo dan tulisan "leave a comment" yang ada di sebelah kanan cek in teman atau bisa juga dilihat di history cek in kita sendiri. setelah kita klik maka akan dihubungkan dengan halaman cek in yng berisi lokasi cek in termasuk peta dan apabila ada foto yang diupload dapat dilihat dan diberi komentar langsung. yang menarik di halaman ini juga tertera cara cek in misalnya via "foursquare web" atau cara lainnya.
bagi pengguna iphone dapat memasang aplikasi foursquare v.2.2 ini di "app store" alamat http://itunes.apple.com/us/app/foursquare/id306934924 sedangkan bagi pengguna perangkat lain harus bersabar karena "api" buat para developer baru tersedia di minggu ini.
selamat mencoba fitur baru foto dan komentar di foursquare ini...
Screenshot Versi Web:
tambah popular ini foursquare, hehhe makin check in dimana- mana ini hahha
ReplyDelete