Search

Monday, May 31, 2010

How To Unlocked Foursquare Road Warrior Badge?

pengen unlocked badge "road warrior" di foursquare seperti gambar di samping? caranya sangat mudah, cukup check-in tiga kali menggunakan aplikasi "waze" di perangkat mobile akan langsung mendapatkan badge spesial ini.

aplikasi "waze" saat ini tidak hanya tersedia buat pengguna iphone dan android saja tetapi pengguna blackberry, windows mobile dan nokia/ symbian dapat menggunakan aplikasi social mobile yang berdasarkan gps ini. buat pengguna perangkat di atas buka dulu menggunakan browser masing-masing alamat http://m.waze.com dan ikuti petunjuk instalasinya.

apabila sudah teristal, atur "edit permission" ke "allow" untuk akses aplikasi ke perangkat trus ikuti persetujuan menggunakan aplikasi setelah itu baru masuk ke halaman login, ada dua pilihan "existing user" untuk yang pernah daftar dan "new user" untuk yang pertama kali menggunakan.

pada saat pertama kali halaman aplikasi utama terbuka setelah login, hanya terdapat layar putih dengan beberapa menu di atas, biasanya saat membuka di dalam ruangan perangkat gps tidak mendeteksi lokasi, coba bawa ke luar ruangan untuk menangkap sinyal gps. jika sudah tertangkap akan terlihat peta lokasi keberadaan kita dan klik menu blackberry dan pilih "check-in with foursquare" untuk check-in. lakukan 3 kali check-in untuk mendapatkan badge "road warrior".

jika badge "road warrior" sudah didapatkan, terserah aplikasi "waze" ini akan digunakan atau tidak, tetapi disarankan untuk menghapus lagi apabila memang tidak terpakai lagi karena aplikasi ini termasuk berat, ukurannya pun besar sekitar 2.4 MB dan yang utama menyita banyak memory blackberry.

happy check-in... jangan lupa add friend saya di http://foursquare.com/user/tamtomo2

Screenshot:









Google Memorial Day Logo 2010



sempat perhatikan halaman utama google.com pada tanggal 31 mei 2010 ini? di bawah kotak pencarian ada bendera amerika plus pita warna kuning dan tulisan "In honor of the soldiers who have given their lives for our country".

tidak seperti biasanya untuk memperingati tanggal tertentu google membuat logo khusus atau dinamakan google doodle tapi kali ini google cukup menambahkan bendera dan pita saja untuk memperingati "memorial day" yang kalau di amerika diperingati setiap hari senin terakhir di bulan mei atau kalo tahun ini tanggal 31 mei 2010, "memorial day" dikenal juga dengan nama "decoration day".

google setiap tahun juga membuat logo khusus untuk "memorial day' ini seperti tahun 2008, 2009 dan 2010 sedangkan tahun 2007 bahkan ada kontes pembuatan desain google doodle tema "memorial day".

berikut koleksi lengkapnya:
Tahun 2009

Tahun 2008

Tahun 2007
























Sunday, May 30, 2010

Aplikasi World Cup 2010 For BlackBerry


Bagi pecandu olah raga sepak bola pasti gak akan mau ketinggalan berita-berita tentang piala dunia 2010 atau World Cup 2010 yang dilangsungkan di Afrika Selatan.

Jika anda juga pemilik perangkat BlackBerry, sepertinya wajib pasang aplikasi ini biar gak ketinggalan jadwal pertandingan termasuk score yang diperoleh masing-masing negara.

Aplikasi World Cup 2010 for BlackBerry ini dapat diunduh langsung dari perangkat BlackBerry di alamat http://bit.ly/dwjpi6 dan setelah didonlod segera atur settingan bahasa yg digunakan termasuk juga pengaturan waktu biar sama dan gak ketinggalan jadwal yang ditunggu. Aplikasi ini terdapat macam bahasa, mau bahasa Inggris atau bahasa Spanyol tetapi emang gak ada bahasa Indonesia.

Menarik bukan? Segeralah unduh aplikasi ini..

Wednesday, May 26, 2010

Facebook Zero Sudah Dapat Diakses Secara Gratis Di Indonesia

seperti postingan sebelumnya beberapa waktu yang lalu kalo kalo facebook secara resmi merilis facebook zero yang dapat diakses secara cepat dan gratis via perangkat mobile di alamat http://0.facebook.com untuk saat ini pengguna indonesia bahkan ada 4 operator yang sudah bekerja sama.

pada awalnya cuman ada 3 yakni axis, three dan telkomsel, saat ini bertambah menjadi empat dengan masuknya xl dengan layanan gratisnya. dari hasil uji coba menggunakan operator xl sudah berjalan lancar, di bagian atas logo facebook terdapat tulisan "free access by xl" dan apabila kita membuka gambar atau link lain akan ditanya persetujuan untuk menggunakan data seperti biasa atau dikenai potongan pulsa gprs (lihat screenshot di bawah).

untuk keterangan dan cara pake fitur ini silahkan baca postingan sebelumnya di sini.


Tuesday, May 25, 2010

Yahoo! Acquires Koprol, The Indonesian Location-Based Community

berita mengejutkan di ranah social media indonesia siang ini sekitar jam 12 siang kurang ada pengumuman salah satu start-up lokal koprol yang diakuisisi oleh yahoo!. buat saya sendiri terkesima dengan koprol yang berusaha menggeliat untuk bermain serius di dunia social media khususnya yang berbasis lokasi yang sementara di indonesia mulai di dominasi foursquare dengan segala keunggulannya.

hari ini selain koprol meluncurkan aplikasi koprol for blackberry yang selama ini dinantikan (setelah sebelumnya sempat mencoba versi beta wheredehel di blackberry) koprol juga mengumumkan telah diakuisisi oleh yahoo!, grup media internet ternama, untuk nilai akuisisi belum ada kabar berapa yahoo! membelinya. di sisi lain akuisisi ini membuat bangga karena salah satu produk dalam negeri berhasil go international dan bakal bersaing dengan layanan sejenis seperti foursquare dan gowalla. bahkan menurut postingan techcrunch, koprol disebut sebagai asian foursquare dan menyebutkan yahoo! membeli koprol karena sebelumnya gagal membeli foursquare.

koprol yang saat akan transfer ke yahoo! memiliki 75 ribu anggota dengan segala kelebihan dan kekurangannya sepertinya akan bangkit terutama di kawasan indonesia dan beberapa negara berkembang setelah berkolaborasi dengan yang ada di yahoo! terutama koprol saat ini sudah terintegrasi dengan perangkat blackberry dan dapat diakses melalui web maupun perangkat mobile, ke depan pasti akan ada aplikasi buat pengguna iphone maupun android. untuk akses via perangkat mobile pun sangat mudah cukup mengunjungi alamat http://m.koprol.com dan check-in aja setelah searching tempatnya, sayang sekali apabila tidak ketemu venue yang cocok kita kesulitan untuk menambahkan venue baru karena harus menunggu persetujuan dari pihak koprol.

buat pengguna blackberry saat ini silahkan nyobain aplikasinya dengan download di http://koprol.com/blackberry dan sementara saat ini baru tersedia untuk jenis bold, onyx dan javelin, yang lain menunggu dulu atau kunjungi mobile site di http://m.koprol.com

yang sudah punya akun koprol silahkan join saya di http://koprol.com/user/tamtomo


Screenshot Koprol Versi Web:


Screnshot Koprol For BlackBerry:

Sunday, May 23, 2010

Download & Online Playing Google Pac-Man Game


buat penggemar pac-man yang belum sempat atau belum puas nyobain permainan ini di halaman google, jangan kawatir meski masa tayang game ini di google udah abis tetapi masih bisa menikmati secara online maupun offline juga.

seperti postingan sebelumnya google secara khusus memperingati 30 tahun "pac-man" dengan menampilkan logo khusus/ google doodle dengan game online pack-man yang dapat langsung dimainkan. kalo hari ini membuka halaman utama google di http://google.com tak akan menemukan permainan itu tetapi ternyata google tidak menghilangkan begitu saja permainan "pac-man" edisi spesial ini.

banyak pilihan untuk memainkannya secara online, salah satunya mengunjungi halaman google khusus game "pac-man" di alamat http://www.google.com/pacman atau ada pihak lain yang juga memposting game tersebut salah satunya yang beralamat di http://macek.github.com/google_pacman/

atau kalo pengen ngedonlot game "google pac-man" tersebut buat dimainkan secara offline di komputer dapat juga, caranya kunjungi aja halaman http://github.com atau halaman http://stackoverflow.com ikuti aja petunjuk yang ada di situ...

selamat bermain game "google pac-man"... dan temukan "easter egg" di permainan ini...

Screenshot Halaman Lain:

Link Video "Distracting Beach Babes": Facebook's Virus (Again)


virus lagi... lagi-lagi virus faacebook mulai menyerang... kali ini mirip dan setipe banget dengan link video "candid camera prank!" beberapa waktu yang lalu. jadi sepertinya yang hobi liat-liat link video atau foto yang seksi atau agak porno dikit mulai hati-hati.

situs mashable melansir adanya virus yang mendompleng link video yang diposting di wall dengan judul "distracting beach babes [hq]" dalam bentuk link video wave yang harus di-klik, tulisan yang lain yang ada adalah "this is hilarious! lol :P :P :P" di belakang nama pengguna facebook.

jika hari ini atau besok di wall facebook anda ada link tersebut, jangan sekali-kali terpancing untuk membukanya atau klik link-nya, yang harus dilakukan hanya satu yakni "remove" alias klik tanda "X" di sebelah kanan postingan. efeknya kalo terlanjur seperti biasanya akan menyebarkan postingan wall serupa di halaman profile teman secara massal.. jadi malu kan kalo ketauan... he he..

pengguna facebook akhir-akhir ini harus ekstra hato-hati dengan mulai bermunculan virus/ malware di facebook seperti postingan sebelumnya "candid camera prank!" dan "new facebook's virus/ worm fbhole".

sebarkan tulisan ini ke beberapa teman anda...

Saturday, May 22, 2010

Cnectd, Chatting Multi Platform Ala BlackBerry Messenger

hari jumat lalu trending topic twitter diramaikan dengan topic tentang "cnectd" salah satu instant messenger baru yang diklaim dapat menghubungkan pengguna yang berasal dari berbagai platform berbeda yang bekerja secara push notification. "cnectd" dapat bekerja pada perangkat mobile blackberry, iphone, android dan symbian dengan catatan pengguna yang akan dihubungi juga memasang aplikasi serupa sehingga mirip dengan blackberry messenger (bbm) yang dapat berhubungan dengan pengguna lain meskipun bukan menggunakan blackberry.

beberapa fitur yang ditawarkan "cnectd" antara lain aplikasi yang terpasang bersifat gratis tanpa batasan waktu dengan registrasi untuk mendapatkan "username" yang akan dijadikan identitas pengguna. untuk mencari pengguna lain yang menggunakan aplikasi serupa ini juga gampang, salah satu cara dengan melakukan pencarian berdasarkan wilayah atau area propinsi dan negara.

untuk masalah kirim mengirim gambar/ image juga gampang tinggal klik dari kamera atau dari galeri dapat langsung kirim ke kontak yang ada di aplikasi "cnectd", selain gambar kita juga dapat berbagi lokasi keberadaan kita dalam bentuk peta/ maps. seperti instant messenger yang lain profil pengguna juga dapat dilengkapi dengan avatar atau gambar profil, cara upload ada dua cara secara langsung menggunakan kamera atau mengambil gambar yang ada di galeri, cuma saat ini "cnectd" versi beta ini masih suka error pada saat mengambil gambar dari galeri yang biasanya diakhiri dengan hank-nya blackberry dan harus restart ataupun cabut batere.

mirip dengan blackberry messenger juga, kita dapat manage group mulai dari membuat ("create group") dan mengikuti group ("joint group") chatting, dapat juga mencari dengan menggunakan menu "search for group". aplikasi "cnectd" selain dapat bekerja pada berbagai platform juga dapat digunakan oleh pemilik perangkat mobile di seluruh dunia jadi tanpa batasan negara dan operator.

yang membedakan dengan instant messenger lain seperti "yahoo!messenger" atau "gmail talk", aplikasi "cnectd" tidak menggunakan pengaturan "logon" atau "logout" artinya tetap tersambung begitu perangkat mobile diaktifkan, ini sama dengan blackberry messenger yang always connected. untuk tetap mendapatkan push notification inipun sebenarnya kita dapat mengatur status push notification untuk apakah "register to push" atau sebaliknya untuk "deregister to push" termasuk pengaturan sinkronisasi apakah mau manual atau otomatis. pengaturan lain yang perlu juga ditentukan adalah koneksi ke jaringan apakah mau wifi, gprs, bis-b atau yang lain. pengaturan ini ada di menu "settings".

buat pengguna blackberry atau iphone yang sering chatting dengan sesama pengguna dengan perangkat sejenis mungkin tidak terlalu bermanfaat sudah ada bb, atau ym tetapi tidak ada salahnya mencoba aplikasi ini terutama untuk berhubungan dengan pengguna dengan platform berbeda. kalo tertarik buruan buka http://cnectd.getjar.com dari perangkat mobile anda dan silahkan donlod aplikasi "cnectd" ini.

silahkan mencoba dan jangan lupa add saya di username "tamtomo", boleh komentar di bawah kalo pengen berbagi dengan yang lain...

Screenshot: