Sebentar lagi memasuki bulan April dan bagi pengguna layanan Foursquare selalu teringat dengan peringatan Foursquare Day setiap tanggal 16 April sejak tahun 2010 mulai dari meetup, swarming, unlock badge #4sqday sampai dengan bagi-bagi swag atau merchandise khas Foursquare Day.
Untuk tahun 2014 ini akan berbeda karena Foursquare saat ini berbeda dengan tahun lalu yang masih mengeluarkan badges untuk para pengguna-nya. Saat ini Foursquare lebih fokus dengan pengembangan aplikasi serta pengembangan bisnisnya terutama setelah mendapatkan pendanaan atau investasi dari raksasa komputer dan internet Microsoft sebanyak $15 million di awal tahun ini.
Badge Foursquare terbaru hanya terbit di Istambul Turki mulai dari badge Time Out Istambul, Voguette dan NTV Spor sedangkan badge Foursquare non partnership sudah ditinggalkan mulai dari badge New Year 2014 sampai badge-badge event sebagai contoh SXSW 2014 yang merupakan event bersejarah bagi Foursquare karena di tahun 2009 Foursquare mulai diperkenalkan dan sampai dengan SXSW tahun 2013 masih mengeluarkan puluhan badge-badge spesial SXSW.
Foursquare setelah mendapat pendanaan dari Microsoft memiliki kewajiban berkontribusi bagi platform lokasi untuk search engine milik Microsoft yaitu Bing serta mensupport platform lokasi untuk Windows 8 dan Windows Phone.
Kembali ke event Foursquare Day, untuk tahun 2014 ini belum tentu ada badge Foursquare Day atau 4sqDay seperti badge 4sqDay 2010, 4sqDay 2011, 4sqDay 2012 dan 4sqDay 2013 tetapi bagi yang tetap mau memiliki koleksi kaos bertema Foursquare Day 2014 silahkan menunggu postingan berikutnya lewat blog ini atau melalui Twitter @PC_holic dan @tamtomo2.
Kita tunggu saja informasi lanjutannya... Dan berikut badge-badge 4sqDay mulai 2010 sampai 2013..
Update:
Kaos foursquare day 2014 tersedia dalam pilihan warna dan model, kaos dewasa - kaos anak dan kaos lengan panjang bisa diorder di http://bit.ly/kaos4sqday2014 untuk hoodie/ sweater bisa dipesan di http://bit.ly/hoodie4sqday2104
Translate to English by Google
No comments:
Post a Comment